Product Review : Too Faced Sweet Peach Eyeshadow Palette

2:11:00 PM

Scented candle? sudah biasa... scented eyeshadow palette? Too Faced juaranya. Kalau kalian mengikuti brand satu ini "TOO FACED" pasti kalian tahu kalau Too Faced mengeluarkan eyeshadow palet beraroma, antara lain the famous "Chocolate Bar", "Chocolate Bon Bons" , "Peanut Butter and Jelly ", lalu yang merupakan number one fastest selling product dari Too Faced adalah ini " Sweet Peach " Eyeshadow palette, kemudian ada juga " "Matte Chocolate Chip " dan "White Chocolate Chip". Holiday season kemarin juga Too Faced mengeluarkan holiday scented palette " Gingerbread Cookie" , "Peppermint Mocca" , dan "Eggnog Latte". 

Too Faced Sweet Peach Eyeshadow Palette ini pertama kali diluncurkan tahun lalu sebagai part of Summer 2016 collection pada Maret 2016 lalu. Dan palet ini selalu SOLD OUT.
Dan saya penasaran dengan palet yang selalu SOLD OUT ini. Berburulah saya May tahun lalu di Singapore, beruntunglah saya dapat palet ini di Sephora Nge Ann City setelah cek di beberapa Sephora lainnya sebelumnya termasuk Sephora ION yang mana SOLD OUT semua. Pas banget di Nge Ann sisa 2 biji, ga berapa lama aku ambil palet ini, ada cewek beli palet ini juga, langsung SOLD OUT padahal kita masih pagi gitu kesananya. mallnya aja masih sepi banget , apalagi Sephoranya. 


Desember 2016 lalu, Too Faced kembali me-release Too Faced Sweet Peach Eyeshadow berikut dengan koleksi Sweet Peach lainnya seperti Sweet Peach Glow Highlighting Palette, Sweet Peach Creamy Lips Oil, dan Papa Don't Peach Blush, tentunya dengan wangi peach.

PACKAGING
Too Faced Eyeshadow Palette ini dikemas dalam wadah kaleng seperti tempat pensil dengan nuansa warna pinky dan peach plus ada emboss buah peachnya (gemesss), dan juga dilengkapi kaca.  Begitu buka dusnya juga sudah langsung tercium wangi manis peachnya. Apalagi waktu buka kemasan kalengnya.
Di dalam dus juga disertakan cara-cara membuat beberapa tampilan mata dengan menggunakan eyeshadow ini.





TEKSTUR DAN WARNA

Seperti yang sudah disebutkan di atas, eyeshadow ini wangi. Iya wangi manis - manis kayak permen peach gitu. Jadi memang, eyeshadow ini di-infuse dengan antioxidant-rich essence peach.
Ada 18 warna yang tersedia di palette ini, terdiri 7 warna matte (termasuk 1 matte ber - glitter) dan 11 warna shimmer/metallic yang terinspirasi warna - warna netral untuk summer fresh.
Dibagian luar dus, kalian bisa lihat warna-warna apa saja yang terdapat dalam eyeshadow palet ini.






Warna - warna yang tersedia dan swatch di tangan aku :

FIRST ROW

WHITE PEACH - matte vanilla cream - teksturnya soft and buttery , hasil sheer tanpa primer.
LUSCIOUS - pearl peach champagne - tekstur soft and buttery, pigmentation OK.
JUST PEACHY - shimmering peachy pink - tekstur agak kering, sheer  dan ga keluar warnanya kalau digunakan sendirian (diatas aku pulas dengan tangan dan berulang -ulang)
BLESS HER HEART - golden moss - teksturnya soft and buttery, pigmentation sedang.
TEMPTING - bronzed black - tekstur soft and buttery, pigmentation OK
CHARMED, I'M SURE - matte medium cool brown -  teksturnya agak kering dan powdery, pigmentationnya OK.

SECOND ROW

NECTAR - pearly peachy cream , teksturnya agak kering tetapi pigmented banget.
COBBLER - peachy pink bronzed - tekstur soft and buttery dan pigmentasi OK.
CANDIED PEACH - matte coral with violet glitter - teksturnya soft dan powdery, warnanya juga lumayan keluar, kecuali glitternya yang agak-agak malu - malu.
BELLINI - gilded peach - it's my fav color, teksturnya soft and buttery, pigmentasi OK.
PEACH PIT - satin perfect raisin - teksturnya agak sedikit kering, pigmentasi OK.
DELECTABLE - matte smoky amethyst - teksturnya kering , warnanya kalau diangkat menggunakan brush dan tidak pakai primer agak ga blended well. Aku lebih suka pakai tangan jadinya.

THIRD ROW

PEACHES 'N CREAM - matte milky peach - teksturnya soft dan a bit powdery, pigmentasi sedang.
GEORGIA - matte peachy pink - teksturnya soft dan agak  powdery, pigmentasi sedang.
CARAMELIZED - metallic bronze - tekstur soft dan buttery,  pigmentasi OK.
PUREE - dark gilded bronze - tekstur soft dan tidak terlalu powdery, pigmentasi sedang.
SUMMER YUM - matte gingerbread - teksturnya agak kering dan powdery, mudah diblend dan pigmentasi OK.
TALK DERBY TO ME - shimmering black violet -  teksturnya kering, warnanya keluar, hanya agak susah ngeblendnya, jadi kalau ga bener blendnya malah ngeblok - ngeblok gitu. Aku lebih suka pakai tangan atau kuas basah ditap-tap baru diblend pakai blending brush.

Beberapa orang yang melihat palet ini kecewa dan berharap lebih. Ketika membuka palet ini, mereka menginginkan warna nuansa coral , orange atau tangerine yang lebih banyak dibandingkan warna bold seperti ungu dan olive ? yang agak ga nyambung. Olive mungkin masih terinspirasi dari daun atau batang pohon peach???  Lalu ungu?? Ah sudahlah... hanya mereka yang tahu inspirasinya darimana.

Kalau kalian bertanya pendapatku, dari segi warna I LOVE IT! Seriously! Aku memang bukan orang yang menyukai warna - warna gonjreng jadi ya... this palette is not bad. Sempat kesengsem sama yang chocolate bar juga, tetapi bolak balik ya selalu lihat warnanya terlalu biasa. Kurang greget dan kurang variasi (nah itu kan menurut aku lagi). Tetapi bukan berarti Chocolate Bar ga bagus ya, bagus, aku suka ... cuma dari variasi warnanya aku kurang pakai. Terlalu mbosenin gitu. Coklat , coklat dan coklat.

Beda dengan waktu lihat palet ini pertama kali,  aku langsung suka warnanya, dan aku bisa membuat makeup mata dari yang natural hingga bold. Warna- warnanya juga aku banget (balik lagi pilihan personal kan??). Untuk makeup aku memang lebih suka yang natural dan of course peach is my favourite color. Makeup dengan nuansa peach selalu berhasil membuat wajah aku lebih segar dan "terlihat" lebih muda. Variasi warna disini juga lumayan menurut aku ga terlalu mbosenin. When I want to be bright as peach, I just go with peach and light color only. Ketika aku ingin nuansa beda tetapi aku ingin tetap natural, aku bisa kombinasikan peach dengan coklat,  ketika aku ingin lebih bold, dan smokey, aku bisa tambahkan warna coklat gelap atau hitam. Ketika aku ingin coklat saja, disini juga ada. Ketika aku bosan dengan yang  matte aku bisa mainkan warna-warna shimmernya. Ketika aku ingin bold smoky look dan bosan dengan warna netral, aku bisa mainkan warna olive, ungu, atau dark reddish brown. Plus, it's also handy kalau aku mau bawa palet ini untuk kerja makeup-in orang, variasi warnanya juga warna-warna soft yang memang lagi ngetrend di kalangan makeup bride.

Cons :
- Yang gagal menurut aku cuma warna Just Peachy, kering dan warnanya malu - malu banget pula. Kudu timpa berulang kali baru keluar warnanya, wasting time.
- Wanginya kalau untuk sesekali buka menurut aku seru aja gitu. Memberikan efek dan sensasi berbeda tiap buka palet. Tapi lama kelamaan kalau lagi bikin eyemakeup look dan ngaca pakai paletnya jadi pusing kena wanginya.

HARGA
Harga $49 di Sephora US. 
Aku lupa waktu beli di Singapore berapa pastinya.

Jadi, kalau aku ditanya eyeshadow palettenya bagus ga?
Bagus kok, it's not that bad lah.

Worth to buy?
Menurut aku a bit pricey,  kalau beli di oshop disini mungkin minimal Rp.700rb-an ya. Mahal...
Tetapi kepake banget si kalau buat aku, karena warna yang aku sering pakai buat klien ada dalam satu palet. Kalau kamu sudah punya warna - warna netral lainnya, nah itu agak sayang si , kecuali kamu mau koleksi paletnya.

Sekian review dari aku. Jangan lupa cek makeup tutorial aku dengan menggunakan palet ini disini


Semoga review aku membantu ya.

Cheers

 photo signatureblog2014_zps5a5d1746.jpg
FOLLOW ME ON :





You Might Also Like

5 comments

  1. Cee Muiii aku jadi tambah ngiler kan liat reviewnya u.u Aku jadi demen sama eyeshadownya Too Faced soalnya yang Chocolate Bar kualitasnya memuaskan banget hehe

    Love,
    Violet Brush

    ReplyDelete
    Replies
    1. hihihii... yang ini warnanya cantik2 nattt ... kamu test2 dulu aja, di korea gampang ga carinya?

      Delete
  2. Menurutku warnanya cantik parah. Ungu walau entah darimananya peach tapi bikin palette ini berwarna :D

    www.vinasaysbeauty.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. hai vina.. iya betuuul...meskipun ini ungu entah datang darimana tapi bikin lebih bervariasi kaan??

      Delete
  3. Coba review juga yg chocolate bar dong hehehe...

    ReplyDelete

Like us on Facebook

Winner of PAC MAKEUP BLOG Competition 2013

Winner of PAC MAKEUP BLOG Competition 2013

Featured as IBB Blogger of The Month - MAY 2013

IBB November 2013 Makeup Challenge Winner

Subscribe