Japan Beauty Week Plaza Senayan

11:55:00 PM


Tanggal 23 - 26 Januari 2014 yang lalu bertempat di Main Atrium Plaza Senayan diadakan pameran produk kecantikan dari Jepang. Hayoo siapa yang sempat datang kesana? 

Itu acara apaan sih? Penasaran? pengen tau isinya apa nih? yuk cus dibaca :)

Kalau kalian pecinta produk kecantikan Jepang, pasti kalian akan menyukai acara satu ini. 
Produk yang ikut menyemarakkan acara kali ini ada Astalift dari Fujifilm, Menard, Kracie, Hadalabo dari Rohto Pharmaceutical , Kanebo, Panasonic Beauty. Dan acara ini didukung oleh kementrian ekonomi, perdagangan dan industri Jepang  (METI) yang berkolaborasi dengan Japan  Cosmetic Industry Association.

Di acara ini kalian bisa melakukan free skin check, trus kalian juga bisa mencoba masker gratis, mendapatkan free sample produk, free make over oleh make up artist asli dari Jepang :D, dan lain lain. 
Selain itu juga ada acara blogger talkshow yang dihadiri oleh beberapa beauty blogger dan fashion blogger Indonesia setiap harinya dengan famous beauty blogger Stella Lee as the host. Mereka masing - masing berbagi tips kecantikan ala mereka :)

Dan, fans JKT48 boleh teriak, karena opening ceremonynya dibuka oleh girlband cantik ini ;)
Kok kayaknya seru banget ya? Keseruannya bisa kalian lihat di foto - foto di bawah ini.

Stella Lee as the host



Siapa fans JKT48? boleh teriak kakaaak.... :)

Seminar dari Rohto Pharmaceuticals - HADALABO

Berikut adalah Make up Demo dari Make up Artis asal Jepang Mutsuya Sakai untuk Kanebo


Fujifilm? aku yakin kalian semua kenal sama Fujifilm. Kalian tahu ga kalau ternyata Fujifilm juga merambah ke industri kosmetik dan melahirkan produk perawatan kulit ASTALIFT.


Menard memperkenalkan lini terbaru mereka Lisciare untuk meningkatkan kelembapan kulit yang ditujukan untuk kulit normal ke kering.



 Pengunjung yang lagi asyik cobain Facemasknya Kracie :) 

 


Free skincheck yang bisa kamu lakukan di konter produk




 Pengunjung yang sedang dimakeover oleh Mr Mutsuya Sakai dari Kanebo.


Dan aku kebagian talkshow di hari terakhir yaitu tanggal 26 Januari 2014, bareng salah satu beauty blogger Vani Sagita dan fashion blogger Ellisa Yamada aka Elle Yamada, co owner Gowigasa.
Seru banget bisa satu panggung sama mereka. Yang satu kocak abis, yang satu famous abis.


Thanks to Million Carats for the wardrobe. It's pretty and very cute! Honestly, ini bukan gaya aku. Tetapi berhubung pakaiannya cute semua ala Jepang daaan... ini event Jepang , aku juga mau donk sekali - kali tampil ala - ala cewek Jepang. Jadinya aku pilih outfit yang aku pakai di talkshow itu. Serasa kayak anak sekolah Jepang yang di film-film. Tapi beneran aku jatuh cinta sama roknya.

Apa yang kita share pada saat talkshow adalah kondisi kulit kita dan step apa saja yang kita lakukan untuk menjaga kondisi kulit masing - masing. 



Vani and Elle



Special thanks for Kawaii Beauty Japan and Menard Indonesia for inviting me :)

Kalau kalian belum pernah mendengar tentang Kawaii Beauty Japan, ini aku kasi infonya sekilas. Kawaii Beauty Japan adalah one stop online media yang menyajikan berbagai tips seru tentang kecantikan dan juga hal-hal yang menarik tentang Jepang. Jadi kalau kalian pengen tahu banget tips - tips up to date, bisa kunjungi websitenya dengan meng- klik gambar di bawah ini :)



all images without my watermark are from Kawaii Beauty Japan

xoxo
 photo signatureblog2014_zps5a5d1746.jpg
FOLLOW ME ON :





You Might Also Like

8 comments

  1. Cc itu beneran cc mui? Woooooo langsing banget cc *o*

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha iya dine... itu akuuh :D kecil ya? aku kekurusaaan T_T

      Delete
  2. wow foto2nya seru2 yah.. japan skincare krg byk dijual disini tp dgr2 ktnya bgs bgt utk kulit org asia. aku jd pgn check jg skincare mereka.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya yoan... yes, biasanya lebih cucok buat kulit asia. Kebetulan aku juga lebih cucok sama skincare jepang...

      Delete
    2. Untuk kulit yang putih atau kuning, mungkin skincare dari jepang lebih cocok yah.
      Tapi buat kulit sawo matang atau coklat ? Hmmm

      Delete
    3. Hi richamor thanks for commenting, but imho tidak ada hubungan antara warna kulit dengan skincare, yang namanya skincare untuk merawat kulit terlepas mau warna kulit putih,kuning bahkan sampai coklat sekalipun... Hope it helps....

      Delete
  3. Thanks for coming! :D Glad to know you :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. thanks too stella... nice to know you too dear :) :*

      Delete

Like us on Facebook

Winner of PAC MAKEUP BLOG Competition 2013

Winner of PAC MAKEUP BLOG Competition 2013

Featured as IBB Blogger of The Month - MAY 2013

IBB November 2013 Makeup Challenge Winner

Subscribe